Hai, halloo...
Rasanya lama sekali saya gak nongol di blog ini, ceritanya lagi sok sibuk dengan urusan kerjaan di sekolah. Sebagai seorang ibu rumah tangga yang juga bekerja, rasanya waktu untuk nulis jadi berkurang. Kadang-kadang kalau pas lagi ada waktu luang ya buat menyalurkan hobi biar nggak oleng, kadang masak, jalan-jalan menikmati wisata kuliner dan foto-foto makanan, bisa juga belajar bikin kue.

Ngomongin soal kue, aku dan anak-anak paling suka dengan kue coklat, selain rasanya yang lembut dan manis, coklat itu selalu bikin nagih. Kalau setoples belum habis ya belum berhenti makan, ha ha...Kue coklat juga nggak kenal waktu buat dicemil setiap saat, nggak usah nunggu momen-momen special untuk menikmatinya. Tapi, kalau harus membeli dan menyediakan setiap saat di rumah tentu harus mengeluarkan budget bulanan yang tidak sedikit ya.

Nah, biar bisa menghemat pengeluaran dan punya cita rasa yang sesuai selera, saya coba bikin sendiri di rumah bersama anak-anak. Itung-itung mengisi waktu luang mereka biar nggak terus-terusan main gadget. Kue bikinan sendiri tentunya lebih enak, tanpa bahan-bahan pengawet dan terjamin kebersihannya.

Sebagai ibu yang baru belajar membuat kue, saya enggak malu untuk bertanya dengan teman atau saudara yang sudah jago dalam membuat kue, terutama kue coklat. Bagi saya yang kurang berpengalaman dalam membuat kue, pastinya merasa bingung dan ragu saat ingin membuatnya, takut gagal dan enggak enak.
Apa saja sih, yang harus diperhatikan agar kue coklat yang kita buat memiliki rasa dan tekstur yang renyah dan enak?  Ada beberapa tips yang harus diperhatikan, catet ya...


  • Bahan yang digunakan harus berkualitas. Gunakan coklat atau bubuk coklat dengan merk coklat yang bagus supaya hasilnya nanti benar-benar lezat. 
  • Bahan yang digunakan harus ditimbang dengan tepat baik bahan basah maupun kering seperti margarin, coklat cair, telur dan bahan lainnya
  • Untuk membuat kue kering, gunakan tepung terigu berprotein rendah dan diayak sampai halus.
  • Baking soda dan baking powder lebih baik dicampur dengan tepung terigu terlebih dahulu sebelum dicampur dengan bahan lainnya.
  • Saat membentuk adonan kue kering coklat di atas loyang tidak perlu ditekan terlalu keras
  • Loyang yang digunakan jangan terlalu tipis karena akan membuat kue jadi cepat gosong
  • Setelah kue matang jangan langsung dipindahkan ke dalam toples, biarkan dingin lebih dulu
  • terakhir gunakan toples kue kering yang benar-benar kedap udara untuk menjaga kue tetap renyah.

Itu dia beberapa  tips yang aku coba untuk membuat kue coklat.  Untuk bisa menghasilkan kue yang benar-benar lezat saya memakai merk coklat yang saya beli dari Tokowahab. Teman-teman juga bisa melihat berbagai referensi resep kue yang mudah untuk dibuat sendiri dirumah agar dapat membuat olahan kue dengan rasa yang lezat dan tidak kalah dengan yang dijual di berbagai toko kue ternama. Untuk urusan bahan utama membuat kue, tidak perlu khawatir karena ada Tokowahab yang bisa menjadi solusi terbaik dan banyak pilihan merk coklat.

Kuy...segera kunjungi tokonya karena di sana tersedia macam-macam bahan kue dengan kualitas terjamin dan harga bersaing yang bisa dibeli ecer atau grosir.


1 Comments

  1. Wah yummy ini.. besok lebaran minta kiriman ah hahaha
    boleh ya mba?

    ReplyDelete

Silakan tulis komentar dengan santun dan tidak keluar dari topik pembahasan